BKPSDM dan BKAD Kabupaten Luwu Hadiri Rakorwil Tapera 2024 di Tangerang, Bahas Pemutakhiran Data Kepesertaan ASN

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Luwu menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) tentang Pemutakhiran Data Kepesertaan  Tapera segmen Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun 2024. Kegiatan ini mengusung tema “Bersama Memberi Makna Untuk Amanah Mulia” yang dilaksanakan di Hotel Mercure, Alam Sutera, Tangerang. Senin, (12/08/2024)

Turut hadir pada kegiatan Rakorwil tersebut yaitu Direktur Kepesertaan BP Tapera, Ferry Setiawan, dan Regional Manajer Tapera Wilayah sulawesi serta perwakilan dari BKD dan BKAD Kab Kota se wilayah kerja Sulawesi.

Dalam sambutannya, Direktur Kepesertaan BP Tapera, Ferry Setiawan, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan kesempatan untuk saling mengenal antara Relationship Manager (RM) BP Tapera dengan setiap PIC BKD/BKPSDM dan BKAD setiap daerah. “Diharapkan dengan adanya rakorwil ini, kedepannya hubungan komunikasi dan kerjasama dapat terjalin dengan lebih baik lagi demi terwujudnya pelayanan prima bagi peserta Tapera,” ujarnya.

Adapun tujuan dari rakorwil ini yaitu untuk memastikan  data kepesertaan Tapera yang lengkap dan valid melalui pemutakhiran data secara berkelanjutan.

Agenda pembahasan meliputi mekanisme Pemutakhiran Data Kepesertaan, Rekonsiliasi Data Kepesertaan, mekanisme Penyelesaian Outstanding Pengembalian Tabungan serta Penandatanganan Berita Acara Rekonsiliasi Data Kepesertaaan.

Bagikan Berita